Workshop Pelaksanaan Pelayanan Online melalui SIPANDU dan SINDE

Sabtu (16/12) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Tadulako adakan Penyamaan Persepsi dalam bentuk Workshop Pelaksanaan Pelayanan Online melalui Sipandu dan Sinde. Bertempat di Swissbel Hotel, Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Pimpinan FKIP, Civitas Akademica FKIP, serta Perwakilan Mahasiswa.

Adapun tujuan pelaksanaan kegiatan ini sebagai wujud kemudahan dalam pelayanan akademik dan administrasi yang berbasis online. Hal tersebut disampaikan langsung dalam sambutan Dr. Ir. Amiruddin Kade, S.Pd., M.Si selaku Dekan FKIP.

“Dengan adanya pelayanan online seperti ini bukan lain untuk melancarkan pelayanan administrasi agar lebih mudah dan waktu pengurusannya diharapkan lebih cepat dari sebelumnya. Layanan persuratan adalah salah satu sasaran penguatan ketatalaksanaan  Layanan persuratan diharapkan dapat dilakukan dengan cepat yang tidak terbatas oleh waktu dan tempat,”tuturnya.

Tidak hanya itu, dalam data sistem SINDE Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako terdeteksi paling banyak dan sering melakukan SINDE.

Check Also

DOSEN PENDIDIKAN FISIKA UNTAD TINGKATKAN KECAKAPAN DIGITAL GURU SMPN 6 PALU MELALUI PELATIHAN PEMBUATAN PERMAINAN EDUKASI ONLINE DENGAN QUIZWHIZZER

Dosen Pendidikan Fisika Universitas Tadulako (Untad) berinisiatif meningkatkan kecakapan digital para guru di SMPN 6 Palu melalui pelatihan pembuatan permainan edukasi online menggunakan platform Quizwhizzer

Era digital saat ini telah membawa perubahan signifikan dalam segala aspek kehidupan, termasuk dunia pendidikan. …